Kamis, 02 Januari 2014

Bagi pecinta aktivitas di alam bebas pasti kenal HP Ericsson R310s

Bagi pecinta aktivitas di alam bebas pasti kenal HP Ericsson R310s. Saat ini jenis HP tersebut masih menjadi buruan para pecinta HP macho. HP ini tahan air dan tahan goncangan. Di jamannya HP ini menjadi pegangan utama anak-anak pendaki gunung, TNI, dan pekerja lapangan.

Namun seiring waktu, para produsen HP seolah alpa untuk membuat varian baru dari HP jenis ini. Alhasil, kelangkaan HP ini pun terjadi. Kawan - kawan silahkan buka google kemudian searching Jual R250 Pro atau Jual R310 Hiu pasti sudah masuk kategori barang antik yang harganya melambung jauh lebih tinggi daripada harga asalnya.

Uniknya, pilihan warna sangat dominan dalam benak si pembeli. Umumnya, HP warna terang/cerah yang mempunyai harga tinggi.

Sebagai orang yang pernah menggunakan hp ini, ericsson R310 (sebelum ericsson duet maut sama sony) adalah hp yang LEGEND banget (nama keren dari hp ini adalah HP Sirip Hiu). Setahu saya Hp ini dirilis tahun 2000. Saat itu harga berkisar 2,6jt. Daya tahan HP ini luar biasa, R310 memang dibuat khusus utk orang-orang lapangan. Untuk zaman itu fitur hp ini dah lumayan mewah.

Ada game dan stopwatch, mungkin bagi remaja sekarang Hp ini keliatan kampung tapi bagi orang-orang yang sudah pegang hp sejak tahun 1998-keatas, hp ini masi sangat dihormati dan berkharisma, terbukti ada komunitas pecinta hp jadul ericsson R310 di Yogyakarta cek link dibawah.

http://www.kaskus.co.id/thread/00000000000000003170602//-


Pre order Ponsel via call or sms : 08989333290/082144451440





Tidak ada komentar:

Posting Komentar